Mengulas Sejarah Tokopedia.com
Tokopedia
layaknya seperti toko online – toko online yang lain, tetapi jika
ditelusur lebih dalam tokopedia merupakan sebuah ensiklopedia toko
online yang ada di Indonesia. Sejarah tokopedia dibangun
berawal dari mimpi foundernya yang percaya dimana suatu saat akan
berhasil menembus pasar Indonesia diimbangi dengan kerja keras mereka.
WilliamTanuwijaya (CEO), Leontinus Alpha Edison (COO)
kantor tokopedia beralamat di Kompleks Ruko Graha Handaya Unit R, S, T,
Jalan Raya Pejuangan no 12-A, Kebon Jeruk, Jakarta Barat
11530 [/box][/one_third]
Perjuangan dalam Sejarah Tokopedia
Tokopedia Diluncurkan dengan versi beta pada tanggal 17 Agustus 2009
bertepatan dengan perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia didirikan oleh
Leontinus Alpha Edisondan, William Tanuwijaya beserta dua orang sahabat
mereka. Mengutip dari blog yang ditulis oleh William Tanuwijaya, pada
masa awal berdirinya hanya didanai oleh investor tunggal yaitu VF.
Mereka bekerja keras membangun impian mereka pada sebuah ruko di lantai 3
Rukan Permata Senayan E7 Jakarta yang sekaligus menjadi kantor dari PT.
Tokopedia. Pendirian PT. Tokopedia resmi pada tanggal 6 Februari 2009.
Seiring berjalannya waktu selama setahun dari Tokopedia didirikan,
Tokopedia mendapat antusias dari berbagai kalangan merchant dan
customer. Pada awal bulan berdirinya Tokopedia berhasil menggandeng 509
merchants dengan 4560 members. Jumlah tersebut terus bertambah hingga
pada ulang tahun pertamanya pada tanggal 17 Agustus 2010 Tokopedia
menggaet 4659 merchants dengan 44785 members. Suatu pencapaian yang luar
biasa selama setahun tersebut. Dari jumlah transaksi awal bulan
berdirinya hanya Rp 33 juta melejit hingga Rp 5,954 milyar pada ulang
tahun pertama 17 Agustus 2010. Sekaligus pada ulang tahun pertama
Tokopedia, Tokopedia melepas tag beta version yang mengindikasikan bahwa
Tokopedia siap untuk melayani merchant dan customer yang bertransaksi
pada sistem mereka. Limit harga produk dinaikkan senilai Rp 25 juta yang
sebelumnya hanya mencapai Rp 9,99 juta. Begitupun dengan limit
transaksi pada market place Tokopedia naik menjadi Rp 40 juta dari Rp 15
juta.
Setelah ulang tahun yang pertamanya, perusahaan yang digawangi oleh
12 orang hebat ini terus melakukan improvisasi pada fitur mereka,
kecepatan akses serta terus memperbaiki layanan customer care. Tokopedia
juga menggandeng bank Mandiri dan bank BCA untuk memberikan keamanan
transaksi antara merchant dan customer. Pembayaran dapat dilakukan
dengan transfer ke salah satu rekening Tokopedia, Mandiri ClickPay,
Mandiri E-cash, dan BCA KlikPay.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar